Selasa, 12 November 2013

Gaya Rambut Untuk Menyamarkan Dahi Lebar

 

Kalau menurut kepercayaan Tionghoa, dahi lebar itu bawa hoki alias rejeki. Tetapi, terkadang wanita berdahi lebar juga tak jarang jadi bahan olok-olokan, dan membuat wanita kehilangan percaya diri.
Ada beberapa gaya rambut yang dapat membantu mengoreksi tampilan dahi lebar. Dengan beberapa trik sederhana ini, Anda bisa tampil tetap cantik dan mempesona bak Rihanna.
Poni depan
Trik pertama mengatasi dahi lebar adalah memakai gaya poni depan seperti Taylor Swift. Potongannya dibuat tebal dan minim layer, sehingga menutup sempurna hingga ke dekat mata.
Pun demikian, tidak semua wanita cocok dengan potongan rambut ini. Mereka yang memiliki wajah bulat akan membuat wajahnya tampak lebih chubby bila mengaplikasikannya.
Poni samping
Nah, gaya yang satu ini cocok untuk mereka yang berwajah chubby. Poni samping dapat mengkamuflase dahi lebar dengan gaya asimetrikalnya yang manis. Anda juga boleh menambahkan sedikit fringe sehingga wajah tampak lebih tirus.
Side Swept Hair
Jika Anda tak memiliki poni, gaya side swept juga boleh diaplikasikan. Tata rambut dengan belahan ke samping, kemudian rapikan dengan jepit, alih-alih sebagai poni.
Messy bob hairstyle
Agar menutupi dahi, Anda boleh juga mencicipi messy bob style. Gaya rambut pendek ini adalah potongan rambut bob acak dengan belahan samping yang membuat dahi tertutup dengan manis.
Simple side layered
Umumnya, apabila berwajah chubby disarankan memberi tambahan layer pada rambut. Nah, untuk menyamarkan dahi lebar, layer bisa ditambahkan mulai dari atas hingga ke bawah, sehingga menutup dengan maksimal baik sisi samping maupun atas.
Agar dahi tidak semakin terlihat lebar, hindari:
  • Memakai bandana
  • Memakai bando
  • Mengikat ekor kuda dengan gaya all in

Tidak ada komentar:

Posting Komentar